
Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Sosialisasikan Hasil Pembinaan dari Pimpinan PTA Kupang
Kefamenanu || 29 Mei 2023
Setelah selesai melaksanakan kegiatan apel Senin pagi sebagai pembuka aktifitas pada pekan terakhir bulan Mei ini, selanjutnya pada pukul 09.00 Wita bertempat di ruang sidang seluruh aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu berkumpul guna melaksanakan agenda bulanan yakni rapat monitoring dan evaluasi (Monev) atas hasil capaian kinerja untuk bulan Mei 2023 sekaligus dirangkai dengan sosialisasi terkait dengan hasil pembinaan yang dilaksanakan oleh pimpinan Pengadilan Tinggi Agama Kupang yang dilaksanakan pada pekan kemarin tanggal 25 s.d 26 Mei 2023 dan kegiatan tournament PTWP KPTA Kupang Cup Ke-V Tahun 2023 di Kupang.
(Foto : seluruh aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu saat mengikuti kegiatan sosialisasi hasil pembinaan pimpinan PTA Kupang bertempat di ruang sidang)
Rapat dibuka oleh Sekretaris Pengadilan Agama Kefamenanu H. Muhammad Johari, S.H. untuk selanjutnya menyerahkan jalannya rapat tersebut kepada Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu Syahirul Alim, S. HI., M.H. untuk memimpinnya. Dalam arahannya yang pertama Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu menyampaikan terkait dengan hasil pembinaan yang disampaikan oleh pimpinan Pengadilan Tinggi Agama Kupang yakni secara garis besarnya menekankan kepada seluruh aparatur Pengadilan Agama yang ada di Nusa Tenggara Timur ini agar selalu meningkatkan kerjasama tim yang solid dan kekompakan dalam satkernya masing-masing sebagai salah satu modal berharga dalam menggapai segala tujuan dan prestasi yang diharapkan.
(Foto : seluruh aparatur Pengadilan Agama Kefamenanu saat mengikuti kegiatan sosialisasi hasil pembinaan pimpinan PTA Kupang bertempat di ruang sidang)
Mantan Wakil Ketua Pengadilan Agama Kalabahi ini juga melanjutkan bahwa yang kedua adalah selalu menjunjung tinggi integritas dengan tidak melakukan perbuatan-perbuatan tercela yang dapat merusak nama baik dan citra lembaga peradilan yang mulia ini, terakhir amanat dari Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kupang adalah dapat lebih cermat dan teliti lagi dalam memberikan pertimbangan-pertimbangan hukum sehingga hak-hak dari masyarakat pencari keadilan tidak dirugikan. Dalam kesempatan yang sama ia juga menyampaikan hasil turnamen PTWP KPTA Cup ke-V Tahun 2023 yang bergulir di lapangan tenis PTA Kupang dan Rutan Kupang, meskipun Tim dari Pengadilan Agama Kefamenanu sendiri masih belum bisa lolos dalam penyisihan grup namun Ketua Pengadilan Agama Kefamenanu tetap mengapresiasi perjuangan dari para tim yang telah dengan sekuat tenaganya berupaya bertanding dengan menampilkan permainan terbaik meskipun hasilnya masih belum menjadi jawara, sekali lagi ia berharap agar kedepannya kepada seluruh aparatur dapat lebih giat dan intens lagi dalam belajar tenis sehingga dalam event-event berikutnya satker Pengadilan Agama Kefamenanu bukan tidak mungkin bisa lebih berprestasi dan menyabet banyak troffi.